Gebyar Festival Band Kombas 2024: Ajang Pencarian Bakat Musik di Kemilau Pesona Bangka Selatan
TROPEDO.ID — Komunitas Musisi Bangka Selatan (Kombas) dengan bangga mengumumkan gelaran Gebyar Festival Band pada ajang Kemilau Pesona. Festival ini akan berlangsung pada Kamis, 25 Juli 2024, dimulai pukul 10 pagi hingga selesai di sport center kawasan Pemkab Bangka Selatan. Sebanyak 21 peserta Grup band telah mendaftar untuk mengikuti kompetisi ini, termasuk peserta dari luar Bangka Selatan.
Ketua Kombas, Rizky Nyok, menyatakan dukungan penuh terhadap acara ini. Gebyar Festival Band ini adalah wadah bagi para musisi potensial untuk menunjukkan bakat mereka dan mendapatkan tempat berkiprah di kancah nasional.
“Kami berharap acara ini dapat menjadi batu loncatan bagi para musisi muda untuk mengejar mimpi mereka,” ujar Rizky Nyok melalui sambungan seluler, Selasa malam (23/7/2024).
Dalam kompetisi ini, setiap band akan membawakan satu lagu pilihan bebas dengan syarat tidak mengandung unsur SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antar Golongan). Tema festival band Kemilau Pesona Basel 2024, “Kreativitas Tanpa Batas,” mendorong para peserta untuk menunjukkan inovasi dan orisinalitas dalam bermusik.
Rizky Nyok juga menambahkan bahwa hadiah yang diperebutkan dalam festival ini berupa uang tunai jutaan rupiah, termasuk bonus dan plakat penghargaan. Juara dari festival ini akan mendapatkan kehormatan tampil di panggung utama konser Wali Band pada malam puncak acara Kemilau Pesona, 27 Juli 2024.
“Kami mengajak seluruh masyarakat Bangka Selatan dan sekitarnya untuk datang dan meramaikan acara ini. Mari kita bersama-sama mendukung dan menikmati penampilan luar biasa dari para musisi yang berkompetisi,” tambah Rizky Nyok.
Kombas juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pemerintah daerah, khususnya Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid, yang telah mendukung terselenggaranya festival ini.
“Kami sangat menghargai dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan. Dengan adanya dukungan ini, kami dapat terus berkreasi dan mengadakan acara-acara yang memberikan kesempatan kepada musisi lokal untuk berkembang,” ujar Rizky Nyok.
Hadiah yang diperebutkan dalam festival ini berupa uang tunai dan trofi dengan rincian sebagai berikut:
– Juara I: Trofi dan bonus Rp5 juta
– Juara II: Trofi dan bonus Rp4 juta
– Juara III: Trofi dan bonus Rp3 juta
Selain itu, penghargaan khusus masing-masing sebesar Rp1 juta akan diberikan kepada Best Player, Best Vocal, Best Guitar, Best Drum, Best Bass, dan Best Keyboard. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Dengan semangat kebersamaan dan kreativitas tanpa batas, Kombas mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dan mendukung para musisi berbakat dalam meraih prestasi di bidang musik. Ajang ini tidak hanya menjadi tempat unjuk gigi bagi para musisi, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali persaudaraan di antara pecinta musik di Bangka Selatan. (*)
Tinggalkan Balasan