Forum Pimprus Media Bangka Selatan Bersama PT Timah Bagikan Ratusan Takjil
Forum Pimprus Media Bangka Selatan dan PT Timah Bagikan Ratusan Takjil untuk Pengguna Jalan
TROPEDO.ID — Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Forum Pimprus Media Bangka Selatan bekerja sama dengan PT Timah Tbk menggelar aksi sosial dengan membagikan ratusan paket takjil kepada pengguna jalan. Kegiatan ini berlangsung di Jalan Raya Sudirman, tepatnya di lampu merah simpang Ampera, Toboali, pada Senin (18/3/2025).
Anggota Forum Pimprus Media Bangka Selatan, Deisya Raga atau yang akrab disapa Sar, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang menjalankan ibadah puasa.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan sesama, khususnya mereka yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba. Semoga kegiatan ini bermanfaat dan dapat memberikan kebahagiaan bagi masyarakat,” ujar Sar.
Aksi berbagi ini tidak hanya bertujuan untuk membantu masyarakat yang tengah berpuasa, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara jurnalis dan warga setempat. Selain itu, kegiatan ini menjadi ajang memperkuat solidaritas di antara anggota forum dalam menyambut bulan suci Ramadan.
Sar juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada PT Timah yang telah memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini.
“Bantuan dari PT Timah sangat berarti bagi kami dan masyarakat yang menerima takjil. Kami berharap aksi serupa dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang dengan jumlah takjil yang lebih banyak dan jangkauan yang lebih luas,” tambahnya.
Sementara itu, salah satu warga penerima takjil, Agung, menyambut baik kegiatan ini dan berharap inisiatif serupa dapat terus dilakukan di tahun-tahun berikutnya.
“Terima kasih kepada Forum Pimprus Media Bangka Selatan dan PT Timah. Semoga kegiatan ini bisa terus berlanjut karena sangat bermanfaat bagi banyak orang, terutama bagi mereka yang masih di perjalanan saat waktu berbuka,” ujar Agung.
Dengan adanya kegiatan sosial ini, Forum Pimprus Media Bangka Selatan berharap dapat terus berkontribusi bagi masyarakat dan memperkuat nilai-nilai kebersamaan di bulan suci Ramadan. (Tim)
Tinggalkan Balasan