TROPEDO.ID — Pro ER Bangka Selatan menggelar pertemuan kedua kalinya dengan Generasi Z dan milenial pada Sabtu (26/10/2024) malam di Cafe Bayangkara. Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat program dan ide yang dimiliki oleh masing-masing komunitas yang bernaung di bawah Pro ER.

Ketua Pro ER Bangka Selatan, Dede Adam, menjelaskan bahwa pertemuan ini merupakan upaya untuk menyelaraskan visi dan strategi komunitas dalam mengembangkan potensi generasi muda. “Pertemuan ini adalah kesempatan bagi setiap komunitas untuk mematangkan program dan ide yang dimiliki, agar dapat lebih terarah dan berdampak,” ujar Dede Adam.

Dalam kesempatan tersebut, Dede juga menyampaikan bahwa Erzadi Rosman, tokoh yang menjadi penggerak di balik Pro ER, mengutus tim kreatif untuk turut hadir dalam pertemuan ini. Tim kreatif yang dipimpin oleh Direktur Institut Erzadi Rosman bertugas untuk menindaklanjuti serta merealisasikan ide-ide yang muncul dari berbagai komunitas.

“Pak Erzadi juga menurunkan tim kreatifnya untuk menggali lebih dalam ide-ide yang disampaikan oleh teman-teman komunitas. Ini penting untuk mengoptimalkan potensi yang ada,” jelas Dede Adam.

Pertemuan ini berlangsung dalam suasana hangat dan penuh diskusi konstruktif. Generasi Z dan milenial yang hadir tampak antusias dalam menyampaikan berbagai gagasan inovatif. Beberapa ide yang dibahas antara lain terkait pengembangan ekonomi kreatif, program sosial, hingga rencana kolaborasi lintas komunitas.

Dede Adam menegaskan bahwa Pro ER Bangka Selatan berkomitmen untuk menjadi wadah bagi komunitas yang ingin berkembang dan memberikan dampak positif. Ia juga menambahkan, pertemuan ini merupakan langkah konkret untuk mempererat hubungan antar komunitas, serta membangun sinergi yang kuat dalam menghadapi tantangan di masa depan.

“Harapannya, melalui pertemuan seperti ini, kita dapat menciptakan inovasi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat dan mempersiapkan generasi muda untuk menjadi pemimpin yang berdaya saing,” pungkasnya.

Pro ER Bangka Selatan merupakan gerakan yang digagas oleh Erzadi Rosman, dengan fokus pada pengembangan potensi pemuda dan pemberdayaan komunitas di Bangka Selatan. Melalui berbagai kegiatan dan program, Pro ER berupaya untuk menciptakan lingkungan yang kondusif bagi pertumbuhan kreativitas dan kepemimpinan generasi muda.

Lebih lanjut, pada pertemuan ini pihaknya juga menghadirkan Direktur Kerjasama dan Promosi Rosman Djohan Institute yakni Nardi Pratomo. Ia memberikan pengarahan pentingnya peran pemuda di masa serba Digital ini yang nota bene para Gen Z ini lebih melek dalam hal Technology.

Oleh sebab itu, Gen Z ini menjadi perhatian khusus bagi pak Erzaldi dengan harapan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mempunyai SDM yang siap bersaing dengan daerah manapun dengan harapan nantinya para Gen Z akan turut serta membangun daerah dari ilmu yang didapatkan saat kuliah serta bekerja di luar negeri.

“Intinya pak Erzaldi sangat memperhatikan para Gen Z dengan dunia pendidikan sehingga SDM di Babel ini bisa bersaing dengan daerah manapun dan tentunya memahami perkembangan Technologi kedepannya,” pungkasnya.

Turut dihadiri oleh politisi senior Gerindra Sopian Ap, Supriyadi Jamhir, Ali Muzakir sekaligus anggota DPRD Basel dan Direktur Kerjasama dan Promosi Rosman Djohan Institute, Nardi Pratomo. **

**