TROPEDO.ID — Sebanyak 23 buku karya penulis Bangka Selatan (Basel) akan diluncurkan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-23 Kabupaten Bangka Selatan. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT daerah sekaligus peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2026.

Koordinator kegiatan peluncuran buku, Rapi, menyampaikan bahwa agenda ini adalah bentuk partisipasi aktif para penulis daerah untuk memeriahkan hari jadi kabupaten melalui jalur literasi.

“Angka 23 dipilih sebagai simbol usia Bangka Selatan tahun ini. Hal ini menjadi penanda semangat berkarya para penulis lokal yang terus tumbuh,” ujar Rapi, Kamis (22/1/2026).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bangka Selatan. Buku-buku yang akan diluncurkan merupakan karya yang diterbitkan sepanjang tahun 2025. Agenda ini diharapkan tidak sekadar menjadi seremoni, tetapi juga menjadi ruang apresiasi bagi penulis lokal.

Melalui momentum tersebut, PWI bersama para penulis Basel berkomitmen untuk mendorong penguatan budaya literasi, jurnalistik, serta pendokumentasian gagasan di tingkat daerah.

Peluncuran 23 buku ini direncanakan menjadi salah satu agenda penting dalam rangkaian peringatan HUT Bangka Selatan dan HPN dengan melibatkan insan pers, penulis, serta masyarakat umum.

Terpisah, Ketua PWI Basel, Dedy Irawan menyebut, gerakan literasi di Basel merupakans salah satu program rutin yang digelar PWI. Dalam tiga tahun terakhir, PWI Basel melalui siswa kelas literasi binaannya telah menerbitkan tiga buku antologi.(Ril)