TROPEDO.ID — Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan menyerahkan secara simbolis bantuan sarana produksi komoditas hortikultura sebagai upaya mendukung penyediaan bahan baku untuk Program Makan Bergizi Gratis (MBG) sekaligus menjadi bagian dari langkah penanganan inflasi daerah.
Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan Kabupaten Bangka Selatan, pada Selasa (1/10/2025).

Penyerahan bantuan ini diharapkan dapat mendorong ketersediaan pangan lokal sekaligus memperkuat ketahanan pangan masyarakat di Bangka Selatan.

Bupati Bangka Selatan H. Riza Herdavid, ST, M.Tr.IP., melalui Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Bangka Selatan, H. Muhson, S.ST., MM, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi bentuk nyata dukungan pemerintah terhadap petani lokal.

“Kegiatan ini sangat penting sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap petani lokal, sekaligus upaya penanganan inflasi daerah dan penyediaan bahan baku program Makan Bergizi Gratis (MBG),” ujar Muhson.

Ia menegaskan bahwa penyerahan bantuan ini merupakan wujud komitmen pemerintah daerah dalam menjaga ketersediaan pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani.

“Dukungan pemerintah daerah melalui program ini merupakan langkah nyata dalam memastikan tersedianya pangan dan kesejahteraan petani,” tegasnya.

Lebih lanjut, Muhson menjelaskan bahwa dukungan terhadap program MBG tidak hanya difokuskan pada stabilitas inflasi dan ketersediaan pangan, tetapi juga untuk membuka peluang pasar yang lebih luas bagi hasil pertanian lokal.
Menurutnya, banyak hasil tani yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung program MBG sehingga petani memiliki pasar yang lebih terjamin.

Muhson juga menyoroti pentingnya aspek keamanan pangan dalam pelaksanaan program MBG. Ia mengingatkan agar pemerintah daerah memastikan kelayakan dan keamanan bahan pangan sebelum disalurkan kepada anak-anak penerima manfaat.

“Kita belajar dari banyaknya kasus keracunan makanan yang muncul dari program makanan bergizi. Maka, peran pemerintah sangat penting untuk memastikan bahwa makanan yang diberikan benar-benar layak dan sehat demi menjaga kesehatan anak-anak sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani,” jelasnya.

Melalui kegiatan ini, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan menegaskan komitmennya untuk terus mendukung keberlanjutan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang tidak hanya sehat dan bermanfaat bagi anak-anak penerimanya, tetapi juga memberikan dampak positif terhadap kesejahteraan petani lokal serta stabilitas ekonomi daerah.(Ril)